Selasa, 30 Maret 2010

Tips Belajar Bahasa Pemrograman Komputer


ProgrammerTulisan senada mungkin sudah pernah di tulis di media-media, bahkan mungkin sudah ada buku bagaimana tips mempelajari sebuah bahasa pemrograman komputer, baik itu aplikasi desktop maupun aplikasi berbasis web. Tetapi saya mungkin memiliki cara pandang lain, bagaimana belajar pemrograman komputer secara mudah dan menyenangkan.
Sebelum seseorang terjun ke dalam bidang pemrograman, ada beberapa syarat yang harus di penuhi, biar belajar pemrograman ini tidak menjemukan, diantaranya adalah :
  1. Hobi atau senang dengan utak-atik, hal ini mutlak di perlukan, karena kesenanganlah yang membuat programming menjadi menarik dan tidak menakutkan, serta tidak menjemukan.
  2. High curiousity, yakni rasa penasaran yang tinggi. Yakni bagaimana memecahkan sebuah masalah pemrograman sampai ketemu dan selesai masalahnya, bahkan mungkin tidak bisa tidur, bagaimana menyelesaikan masalah itu.
  3. Mau belajar. Jadi seorang programmer jangan mudah puas, harus terus mengasah skill dan kemampuan biar bisa bersaing dengan yang lainnya.
  4. Bisa bahasa inggris minimal pasif, mengingat semua manual pemrograman saat ini kebanyakan masih berbahasa inggris. Tapi dengan adanya Google Translator, mungkin masalah ini sebentar lagi teratasi.
Keempat syarat di atas mungkin bukanlah syarat mutlak, tetapi minimal harus dimiliki oleh seorang programmer.
Adapun langkah-langkah belajar bahasa pemrograman adalah sebagai berikut :
  1. Menentukan bahasa pemrograman yang cocok.
    Bahasa pemrograman yang mudah di pelajari belum tentu cocok dengan karakter kita, karena bahasa pemrograman yang bagus itu tidak hanya mudah di pelajari, tetapi menyediakan fitur-fitur yang cukup lengkap untuk membuat suatu aplikasi yang kita inginkan.
    Bila orientasi kita adalah bidang pekerjaan yang nanti kita tekuni, maka carilah bahasa pemrograman yang paling banyak di pakai di dunia, seperti Java, PHP, C++, ASP dan lain-lain. Bahasa pemrograman tersebut mendukung konsep OOP baik secara parsial seperti PHP dan ASP, maupun full OOP seperti Java.
  2. Menentukan tools development yang cocok. Karena kita masih terkendala dengan masalah lisensi yang tidak murah, maka carilah peralatan development yang open source atau gratis, seperti PHPEdit, PSPad Edit, EditPlus dan lain-lain. Untuk Java, ada tool gratis yang bernama Netbeans.
  3. Belajar mengetik sepuluh jari. Ini mungkin kurang di sukai oleh sebagian orang, tapi sangat penting bagi seorang programmer, bagaimana dia berbuat dengan jari-jarinya, maka kemampuan menguasai papan keyboard menjadi syarat mutlak. Ada banyak software typing tutor gratis yang bisa di unduh di internet diantaranya adalah TypeFaster,RapidTyping Tutor, FastType dan lainnya. Bila Anda sudah memiliki kecepatan ngetik 200cpm (karakter per menit) itu sudah cukup, berarti anda siap untuk menjadi programmer handal.
  4. Mencari buku yang tepat, mengapa saya katakan “mencari buku yang tepat?” Karena tidak semua buku petunjuk pemrograman bagus untuk di beli dan di pelajari. Kebanyakan adalah berisi tutorial semata, kurang bobot, karena pemrograman sesungguhnya bukan hanyak memanfaatkan tool, tapi lebih dari itu, konsep pemrograman yang benar harus di kuasai.
  5. Mencari mentor yang tepat. Mengapa mencari mentor. Seorang mentor atau instruktur tidak melulu kita dapatkan ketika kita mendaftar ke lembaga kursus tertentu. Mentor lebih dari sekedar guru, karena dia bisa kita tanya kapan saja bila kita menemui kesulitan. Sekali lagi, kita tidak perlu kursus untuk mendapatkan mentor ini, tetapi bila anda kemudian ikut kursus, itu lebih baik lagi. Mentor bisa berasal pula dari kalangan profesional yang aktif di millist-milist pemrograman. maka jangan malas untuk ikutan milist, biar pengetahuan anda bertambah.
  6. Mencari waktu yang tepat. Membuat program adalah bekerja dengan otak kita, maka otak kita butuh ketenangan saat bekerja. Dalam kondisi emosi, otak tidak akan bekerja dengan baik, maka menentukan waktu yang tepat untuk belajar pemrograman juga di perlukan.
  7. Carilah proyek kecil. Untuk mengasah kemampuan anda dalam membuat program, diperlukan latihan yang intens. Mencari proyek kecil-kecilan, seperti menyelesaikan tugas teman kuliah dan sebagainya bisa menjadi solusi tepat dan sekaligus bisa mendatangkan uang.
Bila anda menjalankan ke tujuh langkah belajar pemrograman di atas, saya yakin kurang dari setahun anda akan menjadi seorang programmer yang handal, apalagi bila anda sering mendapatkan proyek-proyek aplikasi, dari rekan maupun dari orang lain yang membutuhkan jasa pemrograman atau pengolahan informasi.
Semoga bermanfaat.

http://teknologi.kompasiana.com/2009/11/02/tips-belajar-bahasa-pemrograman-komputer/ Baca Selengkapnya Klik disini..

Kamis, 11 Maret 2010

QUIS PEMROGRAMAN II DAN VISUAL

Pelajari dan cermati soalnya dengan benar, kemudian kerjakan ..Kirimkan ke alamat email
ahmad_suroso10@yahoo.com sebelum pelaksanaan UTS.
INGAT : ANDA TIDAK BOLEH COPY PASTE ALIAS SAMA PERSIS DENGAN TEMAN.

QUIS -----


1.    Dengan Program Java untuk menghasilkan sbb:

No    Nama    Jumlah    Harga
1    Jambu    1222    1.500.000 ,-
2    Pisang    1500    2.000.000 ,-
3    Nanas    4000    100.000 ,-
4    Salak    3455    50.000 ,-
5    Manga    8700    150.000 ,0

2.    Kerjakan rumus dibawah ini ( tampilan form anda rancang sendiri)

a.    X = (2A + 10) * 3A / 2+3 * 10 /7-89 + 2
b.    Z = 2A * (10B - 5 ) * 2B / 3A-6AB + 3C
c.    L = (2A + 10) * (3A / 2)+(6ABC / 2ABC)
d.    T = (3A / 2B + 2C – 3 D-89 * 7A)/ 2AB+3A-2C
e.    K= (4ABC + 3AB / A+B*23B+2ABCD) /2B + A-2CD

3.    Kerjakan dengan fungsi if ( tampilan form anda rancang sendiri).

Jika KUDA
•    Harga=17.000.000
•    Pajak=12 % * harga
•    Potongan = 3.5 % * pajak
•    Beacukai=6% * harga
•    Total = harga + pajak – potongan + beacukai

Jika SAPI
•    Harga=19.000.000
•    Pajak=14 % * harga
•    Potongan = 7.5 % * pajak
•    Beacukai=12% * harga
•    Total = harga + pajak – potongan + beacukai

Jika KERBAU
•    Harga=15.000.000
•    Pajak=11 % * harga
•    Potongan = 2.5 % * pajak
•    Beacukai=8% * harga
•    Total = harga + pajak – potongan + beacukai

4. Kerjakan dengan looping untuk menghasilkan sbb:

12 11 10 9 8 7 6 5 4 3 2 1  =  …….
2    4   6   10   12        = ……..
11  9   7   5   3   1       = ……..
12  10  8  6  4   2         = ……..
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12  = ……..
1  3  5  7  9  11           = ……..
 ---------------------------------                                         
                            = …….. Baca Selengkapnya Klik disini..

Kamis, 04 Maret 2010

Tips dan Trik Mempercepat Akses Internet

Tips dan Trik Mempercepat Akses Internet



Saat anda browsing atau membuka suatu website di internet entah dari warung internet ataupun dari rumah, mungkin anda sering mengeluh akan lambatnya akses untuk menampilkan website tersebut. Padahal akses internet di Indonesia sekarang ini masih terhitung mahal. Sebenarnya ada cara-cara mudah untuk meningkatkan kecepatan akses internat anda tanpa harus membayar biaya lebih mahal. Beberapa diantaranya adalah dengan menyetting browser kita, menggunakan openDNS, dan menggunakan Google Web Accelerator.

Untuk menerapkan trik-trik tersebut sangat mudah. Cara pertama yaitu menyetting browser dapat dilakukan oleh pengguna Internet Explorer dan Mozilla Firefox. Bagi pengguna Internet Explorer klik menu [Tools] [Internet Option], klik tab [General]. Pada opsi "Temperory Internet files", klik [Settings] lalu Geser slider-nya. Hal itu untuk membuat cache (lokasi penyimpanan sementara) untuk web yang anda buka, sebaliknya disediakan sekitar 5% dari Hard disk.

Bagi pengguna Mozilla Firefox anda dapat mengetikkan "about:config" pada address bar,. setelah itu ubah "network.http.pipelining" dan "network.http.proxy pipelining" menjadi "true", serta isi "network.http.pipelining.maxrequests" antara 30 –100 ( semakin besar semakin cepat ). Yang terakhir klik kanan dimana saja dan pilih New->Integer , tuliskan "nglayout.initialpaint.delay" lalu isi dengan 0.
Untuk trik kedua, pertama anda harus mendaftar di www.openDNS.com . Setelah itu masuk ke Control Panel dari start menu, pilih network connections lalu pilih koneksi anda dan klik tombol properties. Pada bagian Internet protokol anda bisa pilih TCP/IP dan klik properties. Masukkan angka 208.67.222.222 dan 208.67.220.220 pada opsi DNS dan restart komputer anda.

Setelah melakukan 2 tips di atas sekarang anda pasti akan mendapat kecepatan akses yang lebih kencang. Bagi yang masih belum puas dengan kecepatan aksesnya sekarang dapat menggunakan trik yang ke tiga yaitu Google Web Accelerator. Google Web Accelerator di desain khusus untuk mempercepat akses internet anda, khususnya anda yang menggunakan koneksi broadband (pita lebar) seperti Cable dan DSL. Untuk anda yang menggunakan koneksi lain seperti Dial-up (Telkomnet Instant atau Speedy) maupun satelit atau wave, Google Web Accelerator juga dapat mempercepat aksesnya.

Untuk memakai Google Web Accelerator anda harus memenuhi kriteria antara lain Operating System anda harus Windows XP atau Windows 2000 dan browser anda harus Internet Explorer 5.5+ atau Mozilla Firefox 1.0+. Kalau untuk browser lainnya sebenarnya juga bisa, tetapi anda harus meng-konfigurasi proxy settings dari browser anda dengan menambah 127.0.0.1:9100 pada HTTP. Setelah anda melakukan instalasi, Google Web Accelerator akan menampilkan icon kecil di atas browser anda dan icon tray di pojok bawah layar komputer. Anda dapat mengunduh Google Web Accelerator di http://webaccelerator.google.com .
Baca Selengkapnya Klik disini..

Senin, 04 Januari 2010

Quis Pemrograman WEB

Anda kerjakan di komputer kemudian dicetak tampilan dan listing programnya , kemudian dikumpulkan pada waktu UAS

Untuk Download File QUISNYA Klik DISNIN Baca Selengkapnya Klik disini..